Pantai Sadranan dan Slili Pesona Baru Bawah Laut Gunung Kidul


Pantai Slili


Pantai Sadranan Slili Snorkeling - Kalau kita jalan-jalan ke pantai gunungkidul mungkin kita tak bakalan sekaligus dalam sehari bisa mengunjungi semuanya karena banyaknya jumlah pantai  yang memiliki deretan cukup panjang. Pantai-pantai itu berbaris seolah menawarkan segala pemandangan yang dimilikinya seperti tebing, air terjun yang biru, pasir putih dan juga bawah laut nya yang cantik nan eksotis. Dan tentunya masih banyak lagi hal yang bisa kita dapet di sini. Makan ikan bakar sambil minum es degan bakal memberi kenikmatan tersendiri. Begitu juga dengan kedua pantai yang bakal kita bahas habis ini.


Menyelami Indahnya Pantai Sadranan dan Slili Dari Aktivitas Snorkeling

Kali ini kita bukan mau membahas satu pantai saja namun dua pantai sekaligus alasannya karena kedua pantai ini letaknya berdekatan sehingga bakal berguna bagi kamu yang berencana mengunjungi pantai di gunung kidul biar bisa menyusuri pantai yang letaknya berdekatan sehingga tidak membuang bahan bakar. Lagipula kedua pantai ini memiliki beberapa kemiripan sehingga pas banget rasanya kalau dimasukin dalam satu artikel.


Pantai Sadranan

PANTAI SADRANAN MENAWARKAN KEINDAHAN TERUMBU KARANG

Kabupaten berpenduduk lebih dari 500.000 jiwa ini memang pantas di sebut the king of beach nya Daerah Istimewa Yogyakarta. Jumlah pantai yang melimpah sehingga jika kamu sebut satu per satu dipastikan kamu bakal capek. Ada sekitar 100 an pantai di sini. Dan untuk memilihnya kamu mungkin bakal ngalami kebingungan namun tenang aja kali ini saya bakal kasih rekomendasi yang jelas bagus banget pantainya. Yaitu Pantai Sadranan berada di dekat pantai Slili. Banyak sekali kelebihan pantai yang satu ini.

Rute Pantai Sadranan dari Jogja : Kantor Pos Yogyakarta Titik nol - Gedong kuning - PLN - Ketandan - Bukit bintang - Putat - Gading - Pom bensin siyono ke timur - Taman Parkir - Jalan Baron - Mulo - Pos Pemungutan Tiket Pantai Gunungkidul - Pantai Baron - Pantai Sadranan.

Pantai Sadranan Tempat Snorkeling Asik
Biaya Rp 50.000,- ( Harga sewaktu-waktu bisa berubah )
Ya memang pemandangan bawah laut memang sebuah pemandangan yang sebenarnya sayang banget buat kita tinggalin begitu saja ketika kita berkunjung ke pantai. Namun kita juga harus maklum kalau banyak pantai tidak bisa menyediakan itu. Entah karena alat yang tidak ada ataupun kondisi pantainya yang tak mendukung. Tapi kamu tenang saja karena di sini kamu bisa mendapatkan itu semua. Meski telah menawarkan diri sebagai wisata yang menyuguhkan panorama bawah laut namun ternyata banyak wisatawan yang belum mengetahui snorkeling di sini. Tak butuh biaya mahal untuk mencicipi kegiatan yang satu ini kamu cukup merogoh kocek 35rb sudah bisa melakukan snorkeling dengan puas. Untuk menikmatinya kamu tidak usah ke tengah namun cukup di pinggir saja sudah bisa menikmati pemandangan indah di dasar laut. Kamu tentunya tidak akan sendirian karena bakal ada pemandu yang membimbing kamu melakukan snorkeling ini. Buat kalian yang pernah nyobain buat snorkelin di nglambor dan belum pernah nyobain di sadranan kamu coba deh. meski sama-sama bagus namun sadranan memiliki arus yang lebih ga deras.

Tapi buat ngedapetin best momentnya snorkeling kamu sebaiknya memperhatikan 2 hal ini :
1. Pertimbangan Waktu Untuk waktu yang paling sip kamu bisa memilih waktu di saat ombak sedang rendah.
2. Pertimbangan Tempat Pilihlah tempat yang aman dengan spot pesona terumbu karang yang cantik

Salah Satu Pantai Dengan Fasilitas Surfing 
Tak cukup berpuas diri dengan melihat ikan dan terumbu karang di sini kamu bisa mencoba satu hal lagi yang disuguhkan oleh pantai ini. Surfing olah raga khas amerika dan eropa ini pun belakangan digemari di beberapa pantai di gunung kidul salah satunya sadranan ini. Kamu bisa menantang gulungan ombak dengan papan yang kamu gunakan namun hati-hari karena tidak sembarangan orang boleh mencoba olah raga ini minimal buat belajar surfing kamu harus mahir dulu dalam berenang sehingga hal-hal yang tidak diharapkan pun bisa diantisipasi.

Berenang 
Nah tentunya jika dua aktifitas di atas bisa dilakukan maka berenang pun juga bisa dijajal di pantai ini. Kalau dalam keseharian kamu mandi pake shower kamu di sini bisa bebas menceburkan diri mengarungi tepian pantai sambil seru-seruan main air bersama rombongan atau keluarga. Camping

Camping di Pantai Sadranan
Kalau kamu emang sedang punya waktu luang yang agak panjang maka kamu bisa coba kegiatan yang satu ini. Camping, menikmati suara deburan ombak, serta angin sepoi-sepoi dengan berbagai suasana alam yang bakal menghapus gundah gulanamu, sembari membakar ayam atau ikan. Dan jika kamu merasa malam begitu dingin kamu bisa membuat api unggun yang bakal menghangatkan tubuh kamu. Menyatu dengan alam selalu membuat perasaan kita lebih baik.

Biaya yang murah serta berbagai keunggulan yang dimilikinya wajar saja menjadikan pantai ini cepat naik daun. Hal-hal yang meski dicatet :
- tersedia alat buat melakukan aktifitas sadranan snorkeling.
- Surfing pun okay
- berenang apalagi
- Cocok Buat Nge-camp.

PANTAI SLILI MESKI KECIL TAPI MENYIMPAN DAYA TARIK

Pantai slili, sekarang telah jadi objek plesiran yang tak sedikit peminatnya. Untuk kamu yang yang suka banget jalan-jalan sekaligus mengumbar tampang manis di depan kamera smartphone alias selfie bisa ke sini nih guys. Karena selain emang bakal bikin background foto kamu benar-benar amazing dilihat bakal bikin mempesona foto yang kamu produksi di sini.

Kabupaten yang terkenal dengan karst nya ini emang lagi hits banget dengan beraneka ragam objek wisatanya termasuk di dalamnya ada pantai mungil nan cantik bernama slili ini. ibarat artis mungkin kayak chelsea islan, mungil tapi ga ngebosenin buat dilihat.

Selain itu sama seperti saudara sedaerahnya yaitu pantai-pantai lain slili ini juga berpasir putih dengan panorama yang begitu elok dipandang.

Minimnya informasi yang tersebar di dunia informasi menyebabkan pantai ini belum setenar baron dan indrayanti, tapi jika kamu mengharapkan seolah memiliki pantai pribadi maka datanglah ke sini karena slili ini tergolong pantai yang masih sepi jarang pengunjungnya ada beberapa pengunjung yang agak banyak mungkin pas tanggal-tanggal merah saja. Pantai ini juga tergolong baru ya sob, baru diketahui orang maksudnya. Kalau pas ombaknya ga terlalu besar di pinggiran pantai kamu bisa menyaksikan ikan dan binatang laut lain berenang bersama di pinggirannya.

Kalau kamu ke pantai ini dan pengen nglanjutin dengan cara menyisir yang paling dekat maka sadranan atau bisa juga krakal karena lokasinya yang berdekatan.

Oiya pantai ini selain sebagai objek wisata kadang juga dimanfaatkan warga untuk mendapatkan hasil pangan dengan rumput laut yang dimilikinya memberikan variasi makanan bergizi bagi warga, bisa juga ikan, lobster dan juga kepiting juga tersedia di laut ini tinggal nyari aja.

Tempat ini amazing buat kalian foto-foto buat kalian yang punya pasangan bisa dapetin momen yang manis banget. Dan buat kamu mblo, tenang aja karena mungkin kalau kamu ke sini pas libur rame orang dateng aja ke sini barang kali ada yang nyantol di hati. So, tetep semangat.

Lokasi Pantai Slili


Desa Sidoharjo adalah lokasi terdapatnya pantai slili ini, tentunya berada di kecamatan tepus, kab. Gunungkidul, DIY Pantai Slili merupakan tempat mungil yang menyenangkan. Justru karena kemungilannya membuat kita enak buat mendatanginya karena jalannya ga capek kalau mau mengeksplore pantai ini dan buat yang bawa anak kecilpun lebih gampang buat memantaunya sambil nyantai menikmati panorama sembari bersantai mengobrol di gazebo yang udah tersedia banyak di sini.

Pantai Slili Bisa Buat Snorkeling
Udah bro cuma itu aja ? Engga dong, masih ada yang lain yaitu snorkeling. Buat kamu yang emang bener-bener mau liat indahnya pemandangandasar laut. Buat kamu yang emang mau mencicipi gimana enaknya snorkeling melihat terumbu karang beserta ikan yang cantik dan berbagai keanekaragaman yang ada di laut nusantara kamu dateng aja ke sini. Lagipula sih kalau aku bilang sewa alatnya juga ga mahal kog. Siapa yang engga tergoda coba ? Dengan banyaknya suguhan di pantai ini. Cocok buat kamu yang mau pacaran. Eh, snorkeling maksudnya. Dengan snorkeling kamu bisa bebas melihat apapun yang disuguhkan di dasar laut sekaligus maen air dengan berenang bro. Ketika kulit sempat terkena paparan sinar matahari dan kemudian melakukan aktivitas ini rasanya nyess banget. Seggeerrrr.

Sunset 
Tapi tidak sampai di situ saja daya tarik si mungil ini karena seperti banyak pantai di gunung kidul kamu bisa melihat momen di mana matahari kembali tenggelam. Kamu bisa dateng sore kalau mau dapet momen emas ini sambil membuat backgroun foto ga cuma pemandangan laut namun juga matahari yang sedang berwarna kuning keemasan.

Yang mesti kamu garis bawahi dari pantai slili :
- Panorama
- pasir putih
- akses gampang
- lokasi mungil
- tempat selfie yang keren
- gazebo buat santai ready bro
- snorkeling
- berenang
- warung
- Sunset bisa kamu lihat di sini

Dilihat-lihat si mungil slili ini meskipun bentuknya ga luas cuma panjang pantainya cuma sekitar 95 meter an namun apa yang tersaji bener-bener komplit pantes dimasukkin jadi recommended beach in gunungkidul.

Nah itu ya guys yang bisa saya sampaikan tentang slili beach semoga bisa kalian datengi sebagai destinasi yang asik buat kamu. Guys, mencoba menyisir pantai di kawasan kabupaten ini takkan ada selesainya karena emang jumlahnya buanyak banget. Dan nantikan postingan wisata gunung kidul tour sebagai penyaji info wisata gunung kidul terpercaya.
Related Posts